Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2021

Pointer

Bila kita membuat sebuah variabel, nilai variabel tersebut akan disimpan di dalam memory. Dan kita dapat mengambil alamatnya dengan menggunakan pointer Pointer adalah sebuah variabel yang berisikian alamat memory bukan nilai. Variabel pointer menunjuk terhadap tipe data yang sama dan dibuat dengan menambahkan tanda bintang *  pada variabel. Syntax :               tipe_data *namaPointer; Contoh :  Output :  Pada baris terakhir printf kita menggunakan tanda * pada variabel, hal ini mengakibatkan kita mendapatkan nilai dari alamat memori tersebut bukan alamatnya

Arrays dan String

Array digunakan untuk menyimpan beberapa nilai pada satu variabel. Untuk membuat array kita tentukan tipe datanya, beri nama diikuti oleh kurung siku []  dan diisi dengan berapa nilai yang akan disimpan Contoh :           int tahunLahir[3] ; Pada contoh diatas kita sudah membuat array dengan jumlah 4 nilai (array dihitung dari 0) Untuk mengisi nilainya kita dapat menggunakan kurung kurawal          int tahunLahi[3] = {2000,2001,2002,2003}; Kita pisahkan nilai dengan koma , Mengakses Nilai Array Untuk mengakses nilai array kita tinggal memanggil array dengan indexnya. Output Mengubah Nilai Array Kita bisa mengubah nilai array sama seperti mengubah variabel biasa namun dengan nomor indexnya Contoh :                   tahunLahir[0] = 2010; String String adalah kumpulan karakter yang digabungkan menjadi satu sehingga menjadi kata atau kalimat yang diakhiri dengan \0 Contoh :  ...

Fungsi

Fungsi adalah rangkaian program yang akan dijalankan bila dipanggil Kita bisa memberi data disebut parameter ke dalam fungsi Fungsi digunakan untuk melakukan beberapa tindakan dan penting untuk menggunakan ulang code Membuat Fungsi Bahasa C memberikan beberapa fungsi yang dapat kita gunakan, seperti main() yang digunakan untuk menjalankan kode dan dijalankan pertama kali. Tapi selain itu, kita juga bisa membuat kode untuk menjalankan beberapa kebutuhan program kita. Untuk membuat sebuah fungsi pertama - tama kita beri nama dan diujungnya diberi kurung () Syntax:               void namaFungsi() {                         //Rangkaian Program               } namaFungsi adalah nama fungsi void tipe data dari fugnsi tersebut Memanggil Fungsi Fungsi yang sudah dibuat tidak langsung dijalankan namun disimpan untuk pemakaian nanti saat dipanggil Un...

Switch

 Switch adalah fungsi logika lain yang dapat digunakan bila membutuhkan banyak kasus atau kondisi Syntax : Pada fungsi switch kondisi dicek sekali dan dicocokan dengan kasus - kasus ( case ) yang ada, jika ada maka rangkaian program tersebut akan dijalankan jika tidak ada maka rangkaian kode pada default  (jika ada)  yang dijalankan Catatan : default dan break tidak wajib ada dalam fungsi switch namun bila break tidak ada semua kode di bawahnya akan ikut dijalankan Contoh : Outputnya adalah : Angka 2

Pengulangan C

 Dalam C ada dua fungsi pengulangan utama yaitu : for, dan while For Fungsi for digunakan untuk pengulangan yang sudah ditentukan jumlah pengulangannya. Pada C diperlukan 3 statement Syntax :  Statement 1 : Inisialisai variabel yang akan dijadikan pencacah ( counter ) untuk pengulangan Statement 2 : Biasa digunakan sebagai batas maksimal atau minimal fungsi pengulangan Statement 3 : Digunakan untuk menaikkan ( increment ) atau menurunkan ( decrement ) nilai varibel pencacah Contoh :  Output Program di atas adalah :  Fungsi for dapat digunakan secara rangkap. Bila digunakan secara rangkap, for yang berada paling dalam fungsinya dijalankan hingga berhenti baru kembali ke for diluar for tersebut Contoh :  Output :  While Fungsi while digunakan untuk pengulangan yang memeriksa kondisi awal apakah benar atau tidak benar. Bila kondisi dinyatakan benar pengulangan akan dilakukan terus hingga kondisi awal menjadi tidak benar Syntax : Contoh :  Output :  B...

Logika C

Statement if digunakan untuk menjalankan serangkaian kode jika statement yang dispesifikasikan bernilai true (benar) Syntax :  Dalam statement kita dapat mengisinya dengan Operator Binary Logika & Relational Contoh :  Output dari program di atas adalah : Angka lebih kecil dari 15 Jika nomor lebih besar dari 15 maka program tidak akan melakukan printf dan program selesai dijalankan Else Fungsi else dapat digunakan untuk menjalankan rangkaian program bila kondisi if itu tidak benar ( false ). Syntax :  Contoh :  Output program diatas adalah : Angka lebih besar dari 15 Karena if di awal kondisinya tidak benar maka fungsi else dijalankan Else If Kita juga dapat menggabungkan else dengan if. Else if dapat kita gunakan bila ingin menjalankan rangkaian program yang lain dengan kondisi yang ditentukan Contoh : Output program diatas adalah angka lebih besar dari 15

Operator

Operator digunakan untuk mengoperasikan variable dan nilai - nilainya Ada beberapa jenis operator dalam bahasa C, yaitu : Operator Assignment Operator Unary Operator Binary Aritmatika Logika Relational Bitwise Opertaor Ternary Opertaor Assignment Operator assignment digunakan untuk memeasukkan nilai ke dalam suatu variabel. Dalam bahasa C, operator assignment  ini dilambangkan dengan tanda sama dengan (=). Contoh :                    c = 5;                    A = B = C = 20; Contoh Statement Bentuk Penyingkatan J = J + 4 J += 4 J = J - 4  J -= 4 J = J * 4 J *= 4 J = J / 4 J /= 4 J = J % 4 J %= 4 J = J << 4 J <<= 4 J = J >> 4 J >>= 4 J = J & 4 J &= 4 J = J ^ 4 J ^= 4 J = J | 4 J |= 4 Operator Unary Operator Unary digunakan untuk melakukan operasi - operasi matematik yang hanya melibatkan s...

Variabel dan Input/Output

Variable adalah wadah untuk menyimpan sebuah nilai data. Dalam bahasa C ada beberapa variabel yang dapat digunakan char - biasanya untuk menyimpan sebuah huruf int - untuk menyimpan bilangan bulat float - untuk menyimpan nilai dengan maksimal 7 decimal double - untuk menyimpan nilai dengan maksimal 15 decimal void - untuk menyimpan tipe yang tidak ada Declare Variabel Untuk menggunakan variabel kita harus menyatakan variabel itu dulu atau biasa disebut declare variable. Syntax Declare Variable      tipe variabel = nilai; tipe adalah tipe data yang akan digunakan variabel adalah nama variabel tersebut Tanda sama dengan itu menetapkan nilai kepada varibel Nama variabel tidak boleh diawali oleh angka,simbol dan fungsi - fungsi yang ada pada bahasa C Nama variabel juga tidak boleh mengandung spasi Contoh :  Program di atas akan memunculkan "Nomor = 15" sesua dengan variabel yang telah di declare Catatan : Pada baris 6 printf ada tambahan pada ujung baris, ini akan diba...

Bahasa C, Hello World, dan Syntax

Buat mulai belajar coding ada beberpa hal yang harus teman - teman internet siapkan Yang pertama itu laptop atau komputer, sebenernya bisa aja buat pake smartphone tapi bakal lebih rumit dan ada hal - hal yang berbeda dari tutorial yang aku berikan, oleh karena itu aku saranin pake laptop atau komputer Yang kedua compiler C Compiler itu adalah sebuah program yang ngubah program yang kita ketik jadi bahasa yang dimengerti sama komputer. Buat bahasa C bisa pake Bloodshed Dev-C++, Visual Studio, dan masih banyak. Fungsinya kurang lebih sama setiap compiler tapi mukanya saja yang berbeda. Kali ini aku bakalan pake Bloodshed Dev-C++, bisa di download disini . Buat installnya bisa di next - next aja. Hello World Pertama - tama kita belajar fungsi - fungsi dasar pemrograman, yang pertama itu print. Dalam pemrograman print adalah salah satu cara untuk menampilkan text pada console/termnial. Buka Compiler yang udah kalian download, create new project, beri nama "Hello World". Pada Dev...